[Medan | 2 November 2023] PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN), anak usaha dari PT Barito Pacific Tbk (BRPT) yang bergerak di bidang energi terbarukan ini berhasil masuk ke dalam daftar 3 emiten dengan kapitalisasi terbesar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sebagai informasi, BREN mencatatkan kapitalisasi pasar sebesar Rp 613 triliun pada 31 Oktober 2023.
Kapitalisasi pasar BREN saat ini pun berhasil menyalip emiten batu bara milik konglomerat Low Tuck Kwong, BYAN, yang tercatat sebesar Rp 608 triliun, sehingga kini tergeser ke posisi keempat. Adapun posisi kelima ditempati oleh PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) dengan kapitalisasi pasar sebesar Rp 524 triliun, dan PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) dengan kapitalisasi pasar sebesar Rp 471 triliun di posisi keenam.
Sementara di atas BREN, masih ada PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) dengan kapitalisasi pasar Rp 1.068 triliun di posisi pertama, dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) di posisi kedua dengan kapitalisasi pasar sebesar Rp 706 triliun. Adapun pada perdagangan hari Rabu (1/11/2023), saham BREN ditutup melemah 6,33% ke level Rp 4.290 per saham.
Meskipun begitu, saham BREN tercatat sudah melesat lebih dari 450% dari harga IPO nya di Rp 780 per saham. Sebagai informasi, BREN resmi melantai di BEI pada 9 Oktober 2023 lalu dengan menawarkan 4.015.000.000 saham baru atau sebesar 3% dari dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah penawaran umum perdana.