IkutinIkutinIkutin
  • Ekonomi
  • Tren
  • Teknologi
  • Newsletter
  • Data Pasar
  • Lowongan
  • Kontak
IkutinIkutin
  • Ekonomi
  • Tren
  • Teknologi
  • Newsletter
  • Data Pasar
  • Lowongan
  • Kontak
Jelajah
  • Ekonomi
  • Tren
  • Teknologi
  • Newsletter
  • Data Pasar
  • Lowongan
  • Kontak
Follow US
2024 ©️ Fawz Finansial Indonesia. All Rights Reserved.
Bisnis

Diborong Blackrock hingga JP Morgan, Saatnya Saham Prajogo Pangestu Kembali Bersinar?

By Aurelia Tanu 4 hours ago Bisnis
Image source: AP/ ajaib.co.id
SHARE

[Medan | 1 Januari 2026] Saham-saham emiten milik konglomerat Prajogo Pangestu kembali menjadi sorotan pasar setelah sejumlah manajer investasi global terkemuka terpantau aktif melakukan akumulasi sepanjang Januari 2026. Data kepemilikan Bloomberg menunjukkan minat kuat investor institusional asing terhadap emiten Grup Barito, mulai dari sektor petrokimia hingga energi terbarukan.

BlackRock Inc. tercatat menambah kepemilikan saham PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) sebanyak 1.076.643 saham. Setelah transaksi tersebut, total kepemilikan BlackRock di TPIA meningkat menjadi 243.861.788 saham atau setara 0,28% dari total saham beredar.

Selain TPIA, BlackRock juga aktif mengoleksi saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN). Pada periode yang sama, perusahaan investasi terbesar di dunia itu membeli 656.453 saham BREN, sehingga total kepemilikannya mencapai 275.956.335 saham atau sekitar 0,21% dari saham beredar.

Minat terhadap BREN tidak hanya datang dari BlackRock. Dimensional Fund Advisors LP, manajer investasi asal Amerika Serikat lainnya, juga terpantau menambah 4.734.308 saham BREN sepanjang Januari. Dengan tambahan tersebut, kepemilikan Dimensional di BREN kini mencapai 27.927.700 saham.

Aksi akumulasi juga dilakukan JPMorgan Chase & Co. di sejumlah saham Grup Barito. Berdasarkan data Bloomberg, JPMorgan membeli 419.200 saham TPIA, sehingga total kepemilikannya naik menjadi 807.000 saham. JPMorgan juga menambah 1.347.900 saham PT Barito Pacific Tbk (BRPT), dengan total kepemilikan kini mencapai 2.400.300 saham.

Tak hanya itu, JPMorgan turut mengoleksi saham PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN) sebanyak 1.763.900 saham, menjadikan total kepemilikannya di CUAN sebesar 1.785.900 saham. Di saham yang sama, Dimensional Fund juga melakukan pembelian 1.269.439 saham, dengan total kepemilikan meningkat signifikan menjadi 124.268.671 saham.

Masuknya kembali investor institusional global ke saham-saham Prajogo Pangestu memberi sinyal awal perbaikan sentimen, terutama setelah tekanan harga yang cukup dalam pada akhir 2025. Akumulasi ini mencerminkan pandangan jangka menengah hingga panjang terhadap fundamental grup usaha tersebut, khususnya di sektor energi, petrokimia, dan sumber daya alam yang dinilai masih memiliki prospek strategis di tengah transisi energi dan pemulihan ekonomi global.

 

You Might Also Like

Purbaya Sebut Industri Media Akan Cerah Kedepannya

Pengendali Borong 2,8 Juta Saham INET

Prajogo Pangestu Diam-diam Borong Rp 11,87M Saham BREN

Mendadak Turun 2% Kemarin, IHSG Bisa Rebound Hari Ini?

IHSG Mendadak Anjlok 2% Lebih, Ada Apa?

TAGGED: Blackrock borong saham Prajogo, JP Morgan, saham Prajogo Pangestu
Aurelia Tanu January 15, 2026 January 15, 2026
Previous Article Purbaya Sebut Industri Media Akan Cerah Kedepannya
Next Article AS Hentikan Sementara Penerbitan Visa Imigran Untuk 75 Negara
Leave a comment

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

IkutinIkutin
Komplek CitraLand Gama City, Madison Avenue, Blok R6 No. 90, Deli Serdang, Sumatera Utara, Indonesia
adbanner
AdBlocker Terdeteksi
Kami dengan hormat meminta Anda mempertimbangkan untuk memasukkan situs web kami ke dalam daftar putih AdBlocker, karena situs tersebut beroperasi dengan dukungan iklan. Keputusan Anda untuk memasukkan situs kami ke dalam daftar putih akan memberikan kontribusi besar dalam mempertahankan operasinya.
Okay, I'll Whitelist
Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?