[Medan | 7 September 2023] PT Medco Energy Internasional Tbk (MEDC), perusahaan yang bergerak dalam bidang eksplorasi, pengembangan dan produksi minyak dan gas bumi, terpantau naik 9,96% ke level Rp 1.380 pada perdagangan hari Rabu (6/9/2023). Saham MEDC ini pun menjadi saham yang paling laris pada perdagangan hari rabu ini, dengan nilai transaksi mencapai Rp347,7 miliar.
Lonjakan saham MEDC ini pun terjadi karena harga minyak brent yang berhasil menembus level psikologis US$ 90 per barel. Sebagai informasi, harga minyak mentah dunia kembali mengalami kenaikan lanjutan pada perdagangan hari Rabu (6/9/2023). Adapun, minyak mentah Brent naik 0,23% ke level US$ 90,24 per barel. Sementara itu, harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) naik 0,27% ke level USD86,92 per barel.
Kenaikan harga minyak ini pun dipicu oleh keputusan Arab Saudi untuk melanjutkan pengurangan produksi sepihak sebesar 1 juta barel per hari hingga Desember 2023, dimana langkah ini akan mempertahankan produksi sekitar 9 juta barel per hari, yang merupakan level terendah dalam beberapa tahun.
Selain itu, Moskow juga akan memperpanjang pemangkasan produksinya, dimana Wakil Perdana Menteri Rusia Alexander Novak mengumumkan bahwa pengurangan ekspor negaranya sebesar 300.000 barel per hari akan diperpanjang sampai dengan akhir tahun. Langkah-langkah yang diambil oleh Arab Saudi dan Rusia ini pun memperkuat upaya aliansi yang dikenal sebagai OPEC+ untuk mendukung harga minyak dengan menyetujui pemangkasan produksi yang dalam dan berkelanjutan.