PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama Tbk (JKON) berhasil mencatatkan peningkatan pendapatan sebesar 11,5% dari Rp 746,3 miliar menjadi Rp 832 miliar pada kuartal I-2023. Sejalan dengan itu, laba bersih perusahaan juga meningkat 176% dari Rp 3,25 miliar menjadi Rp 8,98 miliar di kuartal I-2023.
Adapun, segmen yang berkontribusi paling banyak berasal dari pendapatan aspal yang berjumlah Rp 254,7 miliar, kemudian segmen jasa konstruksi berkontribusi sebesar Rp 222,8 miliar, segmen gas sebesar Rp 190,3 miliar, dan segmen manufaktur berupa pile dan beton pra cetak sebesar Rp 112,6 miliar.
Sementara itu, segmen handling equipment berkontribusi sebesar Rp 14,6 miliar, kemudian penyewaan kapal sebesar Rp 10,04 miliar, serta pendapatan jasa perbaikan dan pemeliharaan berkontribusi sebesar Rp 26,8 miliar. Di samping itu, JKON juga turut membukukan kenaikan beban, dimana beban pokok pendapatan perusahaan meningkat dari Rp 667,3 miliar menjadi Rp 733,2 miliar di kuartal I-2023.