[Medan | 8 November 2023] Harga saham PT Ricky Putra Globalindo Tbk (RICY), perusahaan yang bergerak di bidang pembuatan pakaian dalam dan busana ini terpantau sempat melesat ke level Rp 142 per saham pada perdagangan hari Senin (6/11/2023) sekitar pukul 15.30 WIB. Adapun saham RICY ditutup melemah % ke level Rp X per saham pada perdagangan hari Selasa (7/11/2023).
Melesatnya harga saham RICY secara tiba-tiba ini diperkirakan terjadi usai perusahaan dikabarkan tengah dilirik salah satu perusahaan trading company terbesar di Jepang, dengan nilai transaksi akusisinya diperkirakan mencapai Rp 1 triliun. Ketertarikan investor strategis Jepang terhadap perusahaan didukung oleh kuatnya merek perseroan, seperti GT-Man, dan perseroan juga masih rutin memproduksi aparet untuk merek Jepang seperti Mizuno dan Champion.
Adapun berdasarkan laporan keuangannya, RICY membukukan penurupan pendapatan sebesar 30,5% dari Rp 612,93 miliar menjadi Rp 425,93 miliar pada kuartal III-2023. Meskipun begitu, RICY berhasil membukukan laba bersih sebesar Rp 6,6 miliar pada semester I-2023, dari yang sebelumnya mencatatkan rugi bersih sebesar Rp 7,4 miliar, setelah perusahaan berhasil menekan beban perseroan sebesar 34,1% menjadi Rp 326,21 miliar. Nantinya, apabila RICY benar-benar dicaplok oleh perusahaan Jepang, maka hal ini akan berpotensi mengubah arah pergerakan saham RICY.