[Medan | 14 Februari 2025] PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) mengumumkan rencana perubahan jajaran direksi melalui situs resminya.
Direktur Utama Jahja Setiaatmadja akan dicalonkan sebagai Komisaris Utama BBCA, sementara Wakil Direktur Utama Gregory Hendra Lembong diusulkan menggantikannya sebagai Direktur Utama. Selain itu, Direktur BBCA John Kosasih diusulkan menjadi Wakil Direktur Utama, dan Hendra Tanumihardja akan bergabung sebagai Direktur baru.
Perubahan ini akan diajukan untuk mendapatkan persetujuan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang dijadwalkan pada Rabu, 12 Maret 2025. Selain restrukturisasi manajemen, agenda RUPST juga mencakup pembahasan penggunaan laba bersih tahun buku 2024.
Direksi BCA mengusulkan agar laba bersih tersebut dialokasikan untuk dana cadangan, pembagian dividen tunai, serta laba ditahan yang belum ditentukan penggunaannya.
Sebagai catatan, untuk tahun buku 2023, BBCA membagikan dividen total Rp 33,28 triliun atau Rp 270 per saham, yang terdiri dari dividen interim Rp 42,5 per saham dan dividen final Rp 227,5 per saham. Sementara untuk tahun buku 2024, perseroan telah membayarkan dividen interim sebesar Rp 50 per saham pada 11 Desember 2024.