[Medan | 13 Desember 2023] PT Asri Karya Lestari (ASLI), perusahaan yang bergerak di bidang general kontraktor khususnya dalam pekerjaan pondasi, erection, bekisting, dan pekerjaan jalan ini berencana untuk menggelar aksi penawaran umum perdana atau intial public offering (IPO) dengan menawarkan sebanyak-banyaknya 1,25 miliar saham atau setara dengan 20% dari jumlah modal ditempatkan dan disetor penuh.
Adapun pada masa bookbuildingnya yang berlangsung pada 12 Desember hingga 18 November 2023, ASLI memasang harga saham perdana di kisaran Rp 100 hingga Rp 130 per saham. Dengan begitu, ASLI berpotensi meraup dana sebesar Rp 162,5 miliar.
Nantinya, sekitar 50,79% dana dari hasil IPO akan digunakan sebagai setoran modal pada anak perusahaan perseroan, yaitu PT Bumi Prima Konstruksi dan PT Manyar Perkasa Mandiri. Kemudian sisanya akan digunakan untuk modal kerja perseroan yaitu pembayaran material, perlengkapan proyek, gaji dan tunjangan karyawan, dan biaya operasional.
Adapun yang bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi efek adalah NH Korindo Sekuritas, dengan jadwal IPO sebagai berikut:
- Masa penawaran awal: 12 – 18 Desember 2023
- Tanggal efektif: 27 Desember 2023
- Penawaran umum saham: 29 Desember – 3 Januari 2024
- Penjatahan saham: 3 Januari 2024
- Pencatatan saham perdana di BEI: 5 Januari 2024