[Medan | 13 Juni 2024] Harga saham PT Humpuss Maritim Internasional (HUMI), perusahaan yang bergerak di jasa kepelabuhan dan maritim serta distribusi energi dan infrastruktur, khususnya di bidang LNG, minyak, dan petrokimia ini mendadak naik 13,33% ke level Rp 85 per saham pada perdagangan hari Rabu (12/6/2024).
Melesatnya saham HUMI ini pun terjadi seiring dengan gelaran Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang dijadwalkan pada 14 Juni 2024 mendatang. Adapun salah satu mata acara RUPST yang akan dibahas adalah persetujuan penggunaan laba bersih tahun buku 2023.
Sebagai informasi, HUMI berhasil meraih laba bersih sebesar US$ 12,69 juta di sepanjang tahun 2023, atau naik 15,94% dibandingkan dengan pencapaian laba bersih pada tahun 2022 yang sebanyak US$ 10,94 juta. Peningkatan laba bersih ini pun didorong oleh pendapatan perusahaan yang turut meningkat 16,22% dari US$ 91,53 juta menjadi US$ 106,38 juta di tahun 2023.
Direktur Utama HUMI, Tirta Hidayat, menyatakan bahwa perusahaan sedang mengkaji besaran dividen yang akan dibagikan kepada pemegang saham HUMI. Berdasarkan prospektus perseroan, dividen tersebut akan berasal dari laba bersih tahun buku 2023, dan akan mulai dibagikan pada 2024. Meskipun perusahaan berkomitmen untuk membagikan dividen sebesar 30% pada saat IPO, kebijakan ini tetap bergantung pada keputusan para pemegang saham HUMI dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).
Selain itu, Humpuss Maritim (HUMI) baru-baru ini menambah satu unit armada kapal tanker sebagai bagian dari upaya pertumbuhan berkelanjutan. Pengadaan kapal tanker ini merupakan realisasi rencana pengembangan usaha PT PCS Internasional (PCSI), anak usaha HUMI, yang telah dicanangkan untuk tahun 2024. HUMI juga menambah dua kapal tug boat ke armada PT Humpuss Transportasi Curah (HTC), anak usaha lainnya, pada awal Mei 2024.