PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESSA) mengumumkan bahwa Garibaldi Thohir atau yang kerap dipanggil Boy Thohir telah menambah kepemilikan sahamnya di ESSA. Perseroan sebelumnya telah mendapatkan restu pemegang saham untuk menggelar private placemet dengan menerbitkan sebanyak 1.566.088.700 saham baru dengan nilai nominal Rp 10 per saham. Harga pelaksanaannya Rp 1.025 per saham. Jadi, total dana yang dapat dihimpun dari private placement tersebut adalah sebesar Rp 1,6 triliun.
Menurut Corporate Secretary ESSA, Shinta Dumasari, Boy Thohir telah memborong saham ESSA sebanyak 783.044.350 lembar dengan harga Rp1.025 per saham. Boy Thohir yang merupakan kakak kandung dari Menteri BUMN Erick Thohir tersebut diperkirakan menghabiskan dana sebesar Rp802,6 miliar.
Selain itu, pasca pembelian di perusahaan bidang manufaktur, perdagangan, ekspor, impor, distribusi LPG (Liquefied Petroleum Gas), Kondensat dan Propana, maka kepemilikan saham Boy Thohir pada saham ESSA menjadi sebanyak 1.103.171.034 lembar atau 6,4%.
Sebagai informasi, Boy Thohir telah mengundurkan diri dari jabatannya sebagai komisaris di perusahaan tambang emas PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA). Tidak dijelaskan juga apa alasan Boy Thohir mengundurkan diri sebagai Komisaris MDKA. Boy Thohir sendiri telah menjabat di MDKA mulai dari Desember 2014, setelah menjabat sebagai Direktur Perseroan sejak 2012.