Bank Indonesia (BI) resmi meluncurkan fitur baru pada Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) yakni QRIS Tarik Tunai, Transfer, Setor Tunai (Tuntas) sebagai hadiah HUT ke-78 RI.
Masyarakat pun kini bisa melakukan setor tunai, transfer, dan tarik tunai melalui QRIS, sehingga masyarakat yang tidak memiliki rekening bank sudah bisa melakukan tarik hingga setor tunai melalui QRIS. QRIS Tuntas ini pun akan dimulai secepat-cepatnya 1 September 2023 dan paling lambat 30 November 2023.
Untuk fitur QRIS Transfer, biaya transfer dengan QRIS Tuntas nya sama dengan BI fast Rp yakni 2.500 per transaksi. Sementara untuk biaya tarif tarik tunai dengan QRIS tuntas ditetapkan sesuai kesepakatan dengan PJP, yaitu sebesar Rp 6.500 per transaksi untuk transaksi On us (transaksi tunai melalui mesin EDC) intra PJB melalui agen dan transaksi OFF us (transaksi non tunai melalui mesin EDC) antar PJB. Sedangkan transaksi On Us dengan PJB via ATM tidak dikenakan biaya.
Kemudian untuk biaya tarif setor tunai di mana biayanya untuk setor tunai QRIS tuntas sebesar Rp 5.000 per transaksi untuk transaksi on us melalui agen dan transaksi off us, sedangkan transaksi on us intra pjp via ATM tidak dikenakan biaya. Layanan pun diharapkan bisa memperluas akses digital bagi masyarakat yang belum terkoneksi kepada rekening bank atau uang elektronik terutama di daerah Terpencil, Terluar, dan juga Terjauh (3T).