Dalam acara buka bersama Partai Demokrat di Jakarta yang digelar pada hari Sabtu, 23 Maret 2024, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan bahwa keputusan partainya untuk mendukung Prabowo-Gibran adalah hal yang tepat. Ia pun menyebutkan bahwa partainya bakal hancur lebur jika masih dalam Koalisi Perubahan yang mengusung Anies.
Merespon hal ini, Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai NasDem, Ahmad Ali, menilai bahwa pernyataan AHY kemarin seolah-olah menunjukkan bahwa kepentingan Partai Demokrat saat ini adalah bergabung ke pemerintahan. Menurutnya, jika AHY hanya ingin mencari kursi menteri memang seharusnya tidak berada di Koalisi Perubahan.
Sebagai informasi, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) resmi dilantik sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), pada 21 Februari 2024 lalu, menggantikan posisi Hadi Tjahjanto yang ditunjuk sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam).