[Medan|21 Desember 2023]Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI menyatakan bahwa kasus Covid-19 varian JN.1 sudah masuk dan menyebar di Indonesia, dengan empat kasus teridentifikasi di Jakarta Timur, Jakarta Utara, Jakarta Selatan, dan Batam. Adapun kasus di Jakarta Selatan dan Timur ditemukan pada 17 November. Lalu satu kasus di Jakarta Utara pada 23 November, dan satu kasus di Batam diidentifikasi pada 13 Desember.
Nah, gejala Covid JN.1 ini sendiri tidak berbeda jauh dengan varian sebelumnya, dengan ciri-ciri:
- Nyeri tenggorokan
- Hidung tersumbat
- Pilek
- Batuk
- Kelelahan
- Sakit kepala
- Nyeri otot
- Demam atau menggigil
- Hilang kemampuan pengecap atau penciuman
Kasus Covid-19 di Indonesia sendiri per 18 Desember 2023 tercatat sudah mencapai 2.243 kasus, dengan 2 kasus kematian. Nah, meningkatnya kembali kasus Covid-19 ini pun mengingatkan kita agar tetap waspada dan memematuhi protokol kesehatan Covid-19, serta segera lengkapi dosis vaksin Covid-19 kalian ya!