[Medan | 2 Agustus 2024] Menjelang akhir masa jabatannya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta maaf kepada masyarakat Indonesia atas segala kesalahan selama menjabat. Permintaan maaf ini disampaikan pada acara Zikir dan Doa Kebangsaan menjelang HUT ke-79 RI di Halaman Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Kamis, 1 Agustus 2024. Jokowi, bersama Wakil Presiden Ma’ruf Amin, memohon maaf dengan penuh kesungguhan dan kerendahan hati.
Jokowi menyadari bahwa tidak mungkin bisa menyenangkan semua pihak dan menekankan bahwa tidak ada manusia yang sempurna. Ketua Umum Mejalis Ulama Indonesia (MUI), Anwar Iskandar, yang juga turut hadir dalam acara ini, meminta maaf balik ke Jokowi karena bikin repot dan kadang suuzan.
Menanggapi hal ini, Juru Bicara PDIP, Chico Hakim mengatakan bahwa permintaan maaf itu sudah terlambat disampaikan sekarang, Chico juga menyebutkan ada banyak hal yang tak sesuai janji Jokowi serta kerusakan dari sisi demokrasi. Chico berharap Oktober tidak terasa begitu lama, sehingga ada Pemerintahan baru untuk memperbaiki kesalahan-kesalahan yang telah terjadi.