[Medan|06 Oktober 2023] Badan Meteorologi Jepang sempat mengeluarkan peringatan tsunami setinggi 1 meter untuk area Kepulauan Izu, setelah gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,6 yang terjadi pada hari Kamis, 5 Oktober 2023, sekitar pukul 11.00 pagi di dekat pulau Torishima.
Meskipun begitu, peringatan tsunami ini sudah dicabut, tetapi masyarakat di wilayah tersebut diminta untuk tetap berhati-hati dan waspada setidaknya selama seminggu kedepannya, karena gempa dengan skala yang sama mungkin masih akan terjadi dalam waktu dua atau tiga hari ke depan. Kita doakan saja semoga Jepang tetap aman dan tidak terjadi apa-apa ya.