[Medan | 6 Januari 2025] Kecelakaan beruntun terjadi di Tol Cipularang KM 97, Purwakarta, Jawa Barat, pada Minggu (5/1/2025) pagi. Insiden ini melibatkan enam kendaraan, termasuk truk bermuatan batu bara, dua bus, satu travel, dan dua minibus.
Kejadian bermula ketika truk tidak kuat menanjak, lalu meluncur mundur dan menabrak kendaraan di belakangnya. Empat orang terluka akibat kecelakaan ini. Semua korban telah dievakuasi ke Rumah Sakit Abdul Rodjak Purwakarta untuk mendapatkan perawatan medis.
Petugas gabungan mengevakuasi kendaraan dan masih menyelidiki penyebab pasti kecelakaan.