[Medan | 4 September 2024] Pemerintah, melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) serta Kementerian Agama (Kemenag), telah mengeluarkan imbauan kepada stasiun TV untuk menyiarkan azan Magrib secara running text pada Kamis, 5 September 2024, bersamaan dengan Misa yang dipimpin Paus Fransiskus di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Surat imbauan tersebut meminta agar Misa disiarkan secara langsung dan tidak terputus oleh seluruh televisi nasional, sementara teknis penayangan diserahkan kepada Kominfo dan Pool TV. Keputusan ini memicu reaksi netizen; beberapa menyambut baik, sementara yang lain mengkritik hal tersebut
Sebagai informasi kunjungan ini adalah bagian dari perjalanan apostolik Paus Fransiskus ke Asia Pasifik, dengan Indonesia sebagai negara pertama yang dikunjungi. Ini merupakan kali ketiga seorang Paus mengunjungi Indonesia, setelah Paus Paulus VI pada 1970 dan Paus Yohanes Paulus II pada 1989. Selain bertemu dengan pemimpin negara, Paus Fransiskus juga akan berjumpa dengan pejabat pemerintahan, korps diplomatik, tokoh masyarakat, dan anggota Serikat Jesuit.