Seorang mekanik yang bernama Abolfazi Amiri, tewas setelah terhisap ke mesin pesawat Boeing di Bandara Chabhar Konarak, Iran, pada 3 Juli 2024.
Menurut media lokal, Amiri awalnya sedang melakukan pekerjaan pemeliharaan rutin pada pesawat Boeing 737-500 setelah penumpang dan awak pesawat turun dari penerbangan dari Teheran. Pada saat itu sebenarnya parameter jarak aman dari mesin pesawat sebenarnya sudah dipasang. Akan tetapi Amiri lupa membawa peralatannya yang tertinggal, dan memilih untuk kembali ke dekat mesin pesawat yang sudah menyala. Akibatnya, ia tersedot ke mesin pesawat dan meninggal dunia.
Setelah insiden tersebut, pesawat Boeing 737-500 yang dioperasikan maskapai domestik Varesh Airlines itu pun di-grounded sementara untuk perbaikan, dan pihak berwenang pun tengah melakukan penyelidikan atas insiden ini.