[Medan| 03 Januari 2023] Pesawat maskapai Japan Airlines dengan nomor penerbangan 516 menabrak pesawat penjaga pantai saat mendarat di landasan pacu Bandara Haneda Tokyo, Jepang, pada hari Selasa, 2 Januari 2024, sekitar pukul 17:40 waktu setempat.
Seluruh 379 penumpang pesawat dan awak pesawat Japan Airlines berhasil diselamatkan dalam proses evakuasi. Namun sayangnya, lima awak pesawat penjaga pantai dilaporkan meninggal dunia, sementara satu lainnya berhasil menyelamatkan diri tetapi mengalami luka yang sangat parah.
Media setempat melaporkan bahwa pesawat penjaga pantai itu bertabrakan dengan pesawat Japan Airlines saat hendak menuju Bandara Niigata untuk mengantar bantuan bagi para warga yang terkena dampak gempa. Penyebab tabrakan ini sendiri pun belum diketahui dengan jelas. Namun, sejumlah pihak menduga bahwa pihak bandara Haneda menyisipkan slot-slot penerbangan untuk merespons situasi darurat gempa di antara penerbangan-penerbangan komersil, sehingga menyebabkan terjadinya tabrakan.
Nah, baru saja memasuki tahun 2024, Jepang sudah dilanda gempa, dan sekarang terjadi tabrakan pesawat ini. Kita doakan saja yang terbaik untuk Jepang ya.