[Medan| 17 Juni 2024] Baru-baru ini, seorang konten kreator dengan nama ‘Om Bule’ mendadak viral usai menyindir pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN). Dalam video tersebut, lelaki itu mengaku sedang berada di lokasi pembangunan IKN dan ia juga mengganti singkatan IKN menjadi ‘Ibu Kota Koruptor dan Nepotisme’.
Viralnya video tersebut pun langsung membuat polisi turun tangan untuk menyelidiki kebenaran video tersebut. Berdasarkan hasil penyelidikan sementara, pihak kepolisian menyebutkan bahwa pria yang mengaku Om Bule tersebut ternyata adalah warga negara Indonesia (WNI), dan lokasi pembuatan video itu bukanlah di kawasan IKN, melainkan di Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Pihak kepolisian juga menyebutkan bahwa pihaknya sudah meminta agar Om Bule tidak mengulangi perbuatannya.