[Medan| 01 Juli 2024] Baru-baru ini, selebgram Cut Melisa mendadak jadi sorotan setelah videonya marah-marah di Bandara Kualanamu, Sumatera Utara viral di media sosial. Dalam video tersebut, Cut Melisa tampak memarahi petugas counter check-in maskapai Air Asia yang menolak paspornya yang lecet, sehingga membuatnya gagal terbang ke Thailand. Padahal disebutnya, pihak imigrasi tidak mempermasalahkan paspor milik Cut Melisa yang mengalami kelecetan tipis tersebut.
Menanggapi hal ini, Air Asia melalui pernyataan resminya di Instagram menyebutkan bahwa halaman identitas atau paspor milik Cut Melisa sobek sehingga tidak diizinkan untuk check-in. Manajemen pun menilai bahwa keputusan petugas counter check-in Air Asia yang menolak untuk memproses check-in disebabkan oleh kondisi paspor yang rusak, sudah sesuai dengan Peraturan Menteri Hukum dan HAM No. 8 tahun 2014, yang mengatur bahwa paspor yang rusak tidak dapat digunakan untuk perjalanan.