[Medan | 14 Oktober 2024] Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi dianugerahi medali kehormatan “Loka Praja Samrakshana” dan gelar warga kehormatan Brimob di Mako Brimob, Depok, pada Senin (14/10/2024). Penghargaan ini diberikan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai bentuk apresiasi terhadap peran Jokowi dalam pengembangan Korps Bhayangkara. Dalam acara tersebut, Jokowi juga memberikan tanda kehormatan Nugraha Sakanti kepada tujuh satuan kerja Polri.
Acara ini dihadiri oleh Presiden terpilih Prabowo Subianto, yang bersama Jokowi mengikuti apel persiapan pengamanan pelantikan mereka pada 20 Oktober. Keduanya tiba di lokasi mengenakan jas dan baret Brimob, diiringi marching band.
Usai apel, atraksi terjun payung oleh Polri yang menampilkan bendera bergambar Jokowi dan Prabowo, menunjukkan dukungan kepada kedua pemimpin tersebut. Aksi ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada Jokowi serta simbol sinergi dengan Presiden terpilih, Prabowo.