[Medan | 7 Juni 2024] Paraga Artamida, pemegang saham pengendali PT Bumi Serpong Damai Tbk. (BSDE), kembali membeli saham tambahan antara tanggal 29 Mei hingga 4 Juni 2024. Direktur PT Paraga Artamida, Hermawan Wijaya, menyatakan bahwa perusahaan telah membeli 33.737.800 lembar saham BSDE dengan harga rata-rata Rp 940,9 per saham.
Sebelumnya, PT Paraga Artamida juga membeli 17.144.800 lembar saham BSDE dengan harga rata-rata Rp 948,56 per saham pada periode 21 hingga 28 Mei 2024, dan 7.336.200 lembar saham dengan harga rata-rata Rp 938,15 per saham pada periode 13 hingga 15 Mei 2024.
Dengan pembelian ini, kepemilikan saham PT Paraga Artamida di BSDE meningkat menjadi 8,47 miliar lembar saham, atau setara dengan 40,01%, dari sebelumnya 8,43 miliar lembar saham atau 39,85%. Hermawan menjelaskan bahwa tujuan transaksi ini adalah untuk investasi dengan kepemilikan saham langsung.
Sebagai informasi, Bumi Serpong Damai (BSD) baru-baru ini mendapatkan status sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK). Status KEK ini berpotensi besar meningkatkan daya tarik BSD sebagai lokasi investasi premium, khususnya di sektor pendidikan, kesehatan, teknologi, dan sektor pendukung lainnya. Alhasil, status KEK BSD ini berpotensi memberikan dampak signifikan terhadap saham BSDE, baik dari sisi kinerja keuangan maupun harga sahamnya.