[Medan | 29 Desember 2023] Sejumlah emiten pendiri Mayapada Group sekaligus konglomerat Indonesia, yaitu Tahir atau yang akrab dipanggil Datok Sri Tahir ini terpantau melesat tajam hingga menyentuh Auto Rejection Atas (ARA) pada perdagangan hari Kamis (28/12/2023).
Adapun saham PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk (SRAJ) terpantau menguat 25% ke level Rp 330 per saham dan saham PT Bank Mayapada Internasional Tbk (MAYA) menguat 24,38% ke level Rp 500 per saham pada perdagangan hari Kamis (28/12/2023). Tak hanya itu, saham properti Sri Tahir PT Maha Properti Indonesia Tbk (MPRO) juga tersengat kenaikan SRAJ dan MAYA, dengan penguatan sebesar 24,62% ke level Rp 2.480 per saham.
Baca Juga: Saham Taipan Hermanto Tanoko Tiba-tiba Melesat Tajam, Ada Apa?
Melesatnya saham SRAJ ini pun terjadi seiring rencana mereka untuk melanjutkan proyek pembangunan rumah sakit baru di IKN. Sebagai informasi, SRAJ berencana membangun dua rumah sakit baru pada tahun mendatang dengan total investasi sebesar Rp 1 triliun. Adapun salah satu dari rumah sakit tersebut sudah melakukan upacara peletakan batu pertama atau groundbreaking pada bulan November 2023 oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Rumah sakit ini pun menjadi rumah sakit kedua yang dibangun di IKN. Nantinya, rumah sakit ini akan menjadi rumah sakit hijau untuk mendukung pembangunan IKN sebagai ibu kota negara pertama di dunia yang mengusung konsep forest city. Sebelumnya, investasi RS Mayapada ini juga sempat disinggung dalam debat capres cawapres kedua oleh calon wakil presiden (cawapres) nomor urut dua, yaitu Gibran Rakabuming Raka.
Baca Juga: Intip Deretan Saham yang Buat Tiga Taipan Indonesia Ini Tajir Melintir!